Tips Membeli Produk Pemancar Radio yang Baik

1. DEMO UNIT PRODUK
Dalam memilih produk pemancar sebaiknya dipastikan pihak suplier memiliki demo unit barang, sehingga customer tidak membeli produk berdasarkan gambar atau brosur saja tetapi berdasarkan kualitas dari hasil demo unit barang. (Contoh: pemancar radio yang baik tentunya memiliki kualitas Audio yang baik dan daya jangkau yang baik pula).

2. HARGA BARANG KOMPETITIF
Harga barang yang kompetitif dari suplier, sehingga customer dapat membeli pemancar dengan harga yang pantas dan kompetitif sesuai dengan kualitas barang.

3. BERSERTIFIKAT POSTEL
Pemancar sudah memiliki Sertifikat Postel, dimana parameter dan kualitas pemancar sudah teruji di balai uji. Sertifikat pemancar diperlukan untuk pengurusan Ijin Siaran Radio (ISR).

4. TEAM INSTALASI STANDARISASI BROADCAST
Customer perlu memastikan apakah suplier pemancar memiliki team instalasi yang berpengalaman di bidang Broadcast, dimana tidak hanya bisa instal pemancar saja tetapi mampu Setting kualitas Audio atau Video sehingga menghasilkan kualitas siaran yang terbaik.

5. GARANSI BARANG
Produk pemancar memiliki Garansi Sparepart dan Service minimal selama 1 tahun dari authorized distributor utama (perwakilan dari pabrikan/importir).

6. LAYANAN PURNA JUAL
Sebelum membeli perangkat pemancar, sebaiknya Customer memastikan dahulu apakah dari pihak suplier memiliki team teknis maintenance yang baik dimana saat terjadi trouble shooting dapat menangani perbaikan dengan cepat, dalam hal ini pihak suplier tidak hanya sekedar menjual barang saja tetapi dapat memberikan jaminan after sales service kepada pihak Customer.

7. SUKU CADANG & SPAREPART
Sebaiknya membeli pemancar pada suplier yang memilik ready stock sparepart, sehingga apabila ada pergantian sparepart dapat dilakukan dengan cepat tanpa harus menunggu lama import dsbnya.

8. PERUSAHAAN DISTRBUTOR YANG JELAS
Banyak Penjual ONLINE di Internet tidak memiliki kantor, toko, atau tempat yang jelas, jadi sebelum membeli produk pemancar sebaiknya Customer perlu memastikan kejelasan suplier dan kontak suplier sehingga Customer tidak akan merasa dikecewakan dikemudian harinya.

Semoga Tips ini bermanfaat bagi Rekan-rekan Rakom.

About the Author